Breaking News

Sportsbook

Sanchez Tak Bisa Tolak Kesempatan Dilatih Mourinho



Manchester - Alexis Sanchez mengungkapkan alasan utamanya memilih bergabung dengan Manchester United. Sanchez tak bisa menolak kesempatan main di Old Trafford dan dilatih oleh Jose Mourinho.

Setelah tiga setengah musim berkostum Arsenal, Sanchez memilih hengkang. Penyerang asal Chile itu resmi bergabung dengan MU pada Senin (22/1/2018) dalam kesepakatan yang juga melibatkan Henrikh Mkhitaryan.

Bergabungnya Sanchez dengan MU sebenarnya terbilang mengejutkan. Sanchez tadinya lebih sering dikaitkan dengan rival sekota MU, Manchester City. Dia bahkan nyaris pindah ke City pada musim panas lalu.

Akan tetapi, begitu MU masuk ke dalam perburuan di bursa transfer Januari ini, Sanchez ternyata lebih mencondongkan hatinya ke klub yang bermarkas di Old Trafford itu.

"Saya sangat senang bergabung dengan klub terbesar di dunia. Saya telah menghabiskan tiga setengah tahun yang indah di Arsenal dan saya membawa kenangan yang sangat positif dari klub tersebut dan fans mereka," ujar Sanchez di situs resmi MU.

"Kesempatan bermain di stadion bersejarah ini dan untuk bekerja bersama Jose Mourinho adalah sesuatu yang tak bisa saya tolak. Saya sangat bangga menjadi pemain Chile pertama yang bermain untuk tim utama United dan saya berharap bisa menunjukkan kepada fans kami di seluruh dunia kenapa klub ingin membawa saya ke sini," katanya.

Sanchez telah menandatangani kontrak dengan MU hingga 2022. Pemain berusia 29 tahun itu akan memakai kostum bernomor punggung 7, yang terakhir dipakai oleh Memphis Depay.



(mfi/rin)
Previous
Next Post »